Polres Lamandau – Personil Polsek Delang melaksanakan Jum’at curhat bersama tokoh masyarakat di Desa Sepoyu, Kec. Delang, Kab. Lamandau, Jumat (1/12/2023) pagi.
Kapolsek Delang Ipda Eko Haryanto, S.H. mengatakan, Jum’at curhat ini dilakukan dalam rangka untuk menyerap aspirasi dari masyarakat terkait pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat oleh personil Polri khususnya di Wilayah Hukum Polsek Delang
Warga masyarakat Desa Sepoyu sangat antusias dengan program Jum’at curhat ini terbukti warga banyak menyampaikan informasi maupun permasalahan, diantaranya dengan meningkatnya curah hujan dikhawatirkan menimbulkan bencana banjir di bantaran sungai Delang dan sekitarnya.
Kapolsek Delang akan menyampaikan langsung kepada pimpinan terkait permasalahan maupun curhatan yang diterima dari masyarakat, untuk meminta petunjuk dan arahan guna mencari solusi dan langkah – langkah menyelesaikan permasalahan di masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
“Dengan adanya program Jum’at Curhat ini diharapkan mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan lebih baik kedepannya” terang Kapolsek